Kabar baik untuk guru-guru di Indonesia nih! Ada program menarik dan tentunya gratis di Amerika Serikat selama 5 bulan yang diselenggarakan oleh ILEP.
ILEP merupakan program di bidang Pendidikan dan Kebudayaan dari Departemen Luar Negeri Amerika Serikat dan dikelola oleh International Research & Exchanges Board (IREX). Pada program ini para guru akan diberikan pelatihan selama 5 bulan untuk mengembangkan keahliannya pada bidang masing-masing di Amerika Serikat. Pelatihan yang diperoleh peserta program ini meliputi pelatihan intensif metodologi pengajaran, perencanaan KBM, strategi belajar, kepemimpinan guru, serta penggunaan komputer dan internet sebagai alat pengolahan data dan mengajar. Tentu saja selama program berlangsung, kalian akan mendapatkan benefit atau uang saku.
Bagi kalian yang merasa tertarik, silakan mendaftarkan diri. Deadline pendaftarannya tanggal 15 April 2017 loohhh!!! Dan kalau lolos seleksi akan diberangkatkan pada Januari 2018 sampai Mei 2018 ditambahkan dengan program magang di salah satu sekolah di Amerika Serikat. Mantap kaaannn...
Untuk informasi lebih lengkap tentang apa saja persyaratannya, berapa uang sakunya, dan bagaimana cara mendaftarnya. Silakan cek di sini!
No comments:
Post a Comment